Saturday, November 30, 2013

BMW Motorrad and Asia Market

Bangkok Post harian terkemuka di Thailand merilis berita bahwa BMW Motorrad - produsen motor-motor BMW akan memproduksi motornya di Thailand. Pabrik 18, 5 acre ini berlokasi di Rayong dan menjadi satu komplek dengan pabrik mobilnya di Thailamd. Pabrik motor ini adalah pertama kalinya dimiliki secara penuh oleh BMW setelah pabrik di Jerman. Pabrik lain berlokasi di Brazil namun pabrik ini bekerjama dengan mitranya DAFRA Motos

2014  BMW F 800 R
Pabrik di Thailand ini akan menjadi basis Produksi motor premium BMW. menurut CEOnya Stephan Schallke, harga motor BMW di asia ini 60 persennya adalah pajak impor yang membuat produk mereka kurang kompetitif. Pabrik ini akan menjadi pemasok utama motor premium BMW di Asia termasuk Indonesia. Dengan skema kerjasama Asean, bukan ngak mungkin harga motor premium BMW akan semakin Reasonable.  Jangan lupa juga kerjasama BMW-TVS di India juga  akan melahrkan motor-motor sport ber cc up to 500 yang terjangkau.

Tinggal sekarang Indonesia terutama Kuartet Jepang,  mau ngak mau mestinya mulai berbenah. BMW -TVS, KTM Bajaj Husqvarna , Triumph dan Harley Davidson telah memiliki basis di Asia. Its Matter of Time -kalo ngak mau kena gulung rivalnya dari Eropa yang bermukim di Asia. Melokalkan moge-moge kapasitas up ro 600 cc atau membangun motor adventure bercc kecil adalah salah satu upaya menahan badai yang datang. Sumber Bangkok Post & Blog.motorcycle

From India to the World : 2014 KTM - Bajaj - Husqvarna

KTM Duke 390
 Sejak diakusisinya brand Husqvarna oleh Pierer Industrie AG  oleh Stefan Pierer yang juga menjabat - CEO KTM Supermotor AG sekaligus pemilik saham mayoritas KTM-  Bajaj  di India, baru-baru ini menyatakan tekadnya untuk memproduksi dan memasarkan sedikitnya lima atau enam model baru di tahun 2014 .

Model-model baru ini akan mengunakan  basis mesin yang sama dengan saudara tuanya yakni KTM Duke 125, 200 dan 390 dan diproduksi di Pabrik mereka di Chakan - India. Model yang dipastikan muncul tahun 2014 adalah Versi  jalan raya dari KTM RC 125, RC 200 dan RC 390. Sedangkan untuk Merek Husqvarna yang nota bene identik dengan motor Offroad  kemungkinan besar akan diproduksi model  Dual Purpose atau  Trail dengan basis mesin yang sama.

KTM RC 390 Race Edition
Saat ini Pabrik KTM- Bajaj di India memproduksi 30.000 unit per tahun. Dengan rencana besar untuk 2014 ini kapasitasnya akan ditingkatkan  hingga mencapai 100.000 unit dengan  perbandingan 30% untuk dalam negeri dan 70% pasar ekspor.

Publik Indonesia barangkali mesti kirim  petisi sama Stefan Pierer dan Rajiv Bajaj (CEO - Bajaj Auto), biar  mereka tahu bahwa kurang gegap gempitanya produk KTM - Bajaj di Indonesia adalah semata karena harga yang Overprice dan strategi Bajaj di Indonesia yang setengah hati.

Husqvarna Dual Purpose
Barangkali ke depan produk KTM - Bajaj - Husqvarna di asembling di Indonesia dan dealer - dealer KTM, Bajaj  dan Husky di Indonesia dilebur  jadi KTM - Bajaj - Husqvarna . Dengan image sekuat KTM dan Husqvarna, ditunjang harga yang seimbang dengan harga di India serta hadirnya motor -motor dengan model Naked - KTM Duke , Race Fairing - KTM RC serta model  Offroad dari Husqvarna tentu akan mendulang sukses di Indonesia. Semoga. Sumber Autocar India & Autoevolution




Wednesday, November 27, 2013

2014 Yamaha YZF R 250 The Rookie

2014 Yamaha YZF R 250 Race Version
Akhirnya  terkuak sudah penampilan resmi versi balap dari 2014 Yamaha YZF R 250. Motor yang  banyak ditunggu kehadirannya oleh khalayak ramai ini dipamerkan  YamahaF R 250 di 2014 Tokyo Motor Show. Penampilannya versi balap ini memberikan harapan bagi para pengemar merek garpu tala ini bahwa versi jalan rayanya tidak akan jauh berbeda.

Harus diakui penampilan versi balap dengan jok tunggal ini seakan membuat penampilan para pesaingnya seperti Honda CBR 250 atau Kawasaki Ninja 250 terlihat lawas, Garis - Garis tegas dari desain fairing, pengunaan jok  bertingkat dan balutan  warna khas  team Yamaha dan banner Semakin Di Depan seakan menyiratkan siap menguasai pasar  sekalipun muncul terakhir sekaligus melibas rival-rivalnya.

Sempat berkembang tumor bahwa produksi motor ini akan dilakukan Yamaha India, namun di beberapa media hal ini telah dibantah oleh Yamaha India.  Proses produksi motor ini akan dilakukan Yamaha Indonesia.  Hal ini akan mempertegas penguasaan share  motor kelas sport di Indonesia yang telah dibuktikan Yamaha Indonesia melalui serangkaian produknya seperti Vixion, Byson dan Scorpio.

Versi Jalan Raya
Masih belum ada keterangan resmi tentang spek dan harga dari 2014 Yamaha YZF R 250, namun bila kita berkaca dari kesuksesan KTM Bajaj Duke 125, 200 dan 390 yang berkisar 19 juta hingga 31 Juta di India, dan mengexportnya keberbagai negara, adalah bijak bila Yamaha Indonesia juga memperhatikan hal tersebut.

Adalah fakta bahwa di Indonesia Masyarakat sudah demikian cerdas.  Harga produk yang Overprice sekalipun bermutu tentu akan ditinggalkan. Konsumen kebanyakan berharap harga dari 2014 Yamha YZF R 250 ini tentu akan bersaing dengan rival-rivalnya yang diproduksi di negara sebelah.  Buat perbandingan aja perbandingan saja harga Honda CBR 250 di Amerika US 4099.00 itupun di impor dari Thailand.

Mudah-mudahan Yamaha Indonesia dapat memanfaatkan keunggulan produksi di dalam negeri dengan memberikan harga yang pantas, mutu yang berkelas dunia dan bukan ngak mungkin The Rookie ini akan menyapu pasar domestik dan sukses pasar eksportnya, semoga