Destinasi pengembangan pasar bagi merek Harley Davidson berikutnya dalah ASIA. Hal ini tentunya bukan tanpa alasan, Krisis ekonomi Eropa yang berkepanjangan , perluasan market dengan segmentasi yang lebih beragam dan memperkuat image HD yang lebih menjadi gaya hidup ketimbang hanya sepeda motor .
HD telah memiliki pusat produksi di Bawal -Haryana - India. Namun dengan alasan tidak mengurangi " rasa" Amerikanya, pabrik di Bawal ini hanya akan merakit atas komponen-komponen yang di impor langsung dari daratan Amerika. Pabrik HD di India adalah pabrik HD kedua di luar Amerika setelah Brazil.
Tahun ini HD India sanggup melego 2000 unit dan mereka memprediksikan pasar akan menyerap 10000 unit di tahun 2015 dengan target pengembangan hingga 20 Dealer (hanya India). Untuk merealisasikan target ini, pihak HD India akan meluncurkan "Made For India - Special Model" pada January 2014 di pameran akbar Delhi Auto Expo India.
Model yang dimaksud adalah kelas 500 cc, V twins- ciri khas HD dengan target harga di bawah HD 883 Sporster. Model HD ini akan bersaing sekelas dengan Ninja 300 atau KTM 390 Duke. R
2009 Buell Blast |
Dan tentunya sebagai Merek yang telah dikenal di seluruh dunia termasuk di Asia, model baru yang di hasilkan dari pabrik HD di India ini juga akan tulang punggung HD memperkuat pasarnya di China, Indonesia, Thailand dan negara-negara Asia Tenggara lainnya.
Adalah Masuk akal bila HD akan membangun jaringan Dealershipnya sendiri di Indonesia sebagai realisasi target globalnya, bahkan barangkali merakitnya bila ternyata model specialnya mendapat tempat di para pencintanya.
Tinggal bagaimana menyikapinya...sebagai peluang. tantangan atau inspirasi membangun Motor Indonesia Cita Rasa Dunia.....(wkwk- kaya iklan kopi aja). dari berbagai sumber - semoga bermanfaat
No comments:
Post a Comment